Apa itu hasil hutan? Dan benarkah hasil hutan merupakan jenis komoditas yang menjanjikan?
Hutan, bisa dibilang merupakan sebuah aset yang sangat berharga bagi suatu daerah karena hutan mampu menghasilkan berbagai macam hasil hutan yang bernilai. Pemanfaatan hutan yang baik diyakini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya dibidang perekonomian.
Dewasa ini, banyak kalangan baik pemerintah maupun individu (swasta) yang menyadari bahwa hasil hutan memiliki prospek dan potensi yang sangat bagus dalam perekonomian. Karena hasil hutan merupakan jenis komoditas yang sangat penting dan menjadi primadona di pasar komoditas baik tingkat domestik maupun dunia. Sehingga pengelolaannya lebih ditekankan dan sungguh-sungguh. Seperti contoh banyaknya budidaya tanaman sengon, jabon atau jenis tanaman yang bernilai komersial lainnya. Hal tersebut tentulah langkah bagus, sebab disamping sebagai upaya reboisasi karena banyaknya kebakaran hutan dan aksi pembalakan liar, pengelolaan hutan dengan sungguh-sungguh akan dapat menghasilkan beraneka macam hasil hutan dengan jumlah yang melimpah dan berkualitas bagus. Selain itu, hasil hutan juga dapat menjadi sumber devisa bagi suatu negara dalam contoh ini adalah Indonesia. Sumbangan terbesar bagi devisa negara diperoleh dari hasil hutan berupa kayu dan non kayu.
Apa saja hasil hutan kayu dan non kayu itu?
Berikut adalah beberapa hasil hutan berupa kayu dan non kayu yang menjadi unggulan di pasar komoditas. Untuk hasil hutan berupa non kayu berupa:
- Buah-buahan : Durian, salak, jambu mente, kelapa, pepaya,pisang,mangga,apel dan jenis buah tropis lainnya.
- Getah dan resin : Karet, nyatoh, jelutung dan kemenyan.
- Serta hasil hutan lainya seperti : Rempah-rempah, madu, kayu manis, cengkeh, jahe-jahean, sagu dan kelapa sawit.
Dan untuk hasil hutan berupa kayu adalah hasil hutan yang didapat dari batang-batang pohon yang dikenal memiliki kualitas bagus seperti: kayu jati, mahoni, akasia, cendana, pinus, sonokeling, mindi, bambu, rotan, sungkai, merbau, kamper, meranti, kayu kelapa, kayu ulin dan jenis kayu tropis lainnya.
Untuk apakah hasil hutan tersebut?
Pada era industrialisasi seperti sekarang ini, keberadaan hasil hutan sangat penting. Sebab hasil hutan tersebut banyak dimanfaatkan atau diolah oleh pabrik-pabrik sebagai bahan baku utama dalam proses produksinya hingga menjadi berbagai macam produk yang memiliki nilai lebih tinggi. Seperti contoh: hasil hutan berupa kayu dan rotan, keduanya adalah jenis hasil hutan yang banyak dikelola menjadi berbagai macam produk mebel yang memiliki nilai tambah, baik secara estetika, fungsi ataupun nilai jual. Seperti yang banyak kita ketahui, aneka jenis produk atau kerajinan yang terbuat dari kayu maupun rotan merupakan jenis komoditas yang sangat disukai oleh masyarakat internasional. Jadi dengan membuat produk-produk tersebut di dalam negeri kemudian menjualnya atau mengekspornya ke luar negeri maka akan ada keuntungan lebih yang didapat. Itu kalau hanya untuk pasar luar negeri, belum lagi untuk kebutuhan pasar domestik. Malahan pasar domestik juga memiliki potensi penyerapan yang besar terhadap produk-produk semacam ini. Jadi jangan pernah menganggap remeh atau menyia-nyiakan hasil hutan kita baik berupa kayu maupun non kayu. Mari kita manfaatkan dan kelola dengan bijak.
Thanks for reading Hasil Hutan adalah Aset yang Berharga dan Menjanjikan! | Tags: Produk hutan
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »